Kali ini saya ingin share mengenai penyakit jantung. Di beberapa artikel sebelumnya, saya sudah pernah membahas tema penyakit jantung.
Nah...
Pada artikel kali ini yang berjudul-Risiko terkena penyakit jantung dimulai saat kecil. Saya akan menjelaskan kepada Anda bahwa risiko kita terkena penyakit jantung atau tidak itu dimulai dan disebabkan oleh kebiasaan kita sewaktu kecil.
Anda pasti pernah kan "dipaksa" makan banyak oleh orang tua, alasannya sih biar kita cepat besar dan sehat. Hal ini sering dialami sewaktu kita kecil, tetapi tidak menutup kemungkinan Anda mengalaminya sewaktu remaja seperti saya ini.
Kebiasaan seperti ini merupakan kebiasaan yang "salah". Perilaku seperti ini hanya berorientasi pada keadaan gemuk dan mengabaikan keadaan sehat yang sebenarnya, bisa saja hal ini berdampak buruk pada tubuh si anak di masa mendatang.
Jika berbicara logika, kita bisa berfikir bahwa makan banyak dengan tujuan agar cepat gemuk cenderung menjurus ke pola makan yang buruk. Pola makan yang buruk dan berlebihan tentu akan membuat organ pencernaan bekerja lebih keras, selain itu jantung juga dituntut memompa lebih banyak darah ke seluruh tubuh.
Jika keadaan seperti ini dibiarkan, maka tidak menutup kemungkinan suatu saat anak akan terkena penyakit jantung dan pembuluh darah seperti hipertensi, bahkan diabetes. Untuk mengantisipasinya, berikut ada beberapa tips dari saya, silahkan disimak...
Jangan Paksa Anak Anda Untuk "Gemuk"
Banyak sekali orang tua ingin anaknya terlihat gemuk. Ini karena kegemukan dijadikan patokan seberapa sehat seorang anak. Padahal gemuk bukanlah ukuran untuk menentukan tingkat kesehatan seseorang.
Sehat adalah keadaan tubuh yang normal dan tidak cacat baik jasmani maupun rohani, jadi gemuk tidak ada hubungannya dengan tingkat kesehatan. Mulai sekarang, sebaiknya jangan paksa anak untuk makan banyak, tetapi paksalah agar membiasakan pola hidup sehat dengan cara makan teratur, bernutrisi dan cukup, rajin berolahraga serta konsumsi vitamin dan suplemen.
Paksa Anak Untuk Mengurangi Makan Makanan Berlemak
Zaman sekarang banyak sekali orang yang terkena serangan jantung padahal usianya masih tergolong muda. Salah satu penyebabnya adalah kolesterol tinggi. Kolesterol jahat yang berada dalam tubuh tentu akan menyumbat pembuluh darah sehingga timbullah penyakit jantung koroner atau serangan jantung.
Agar ini tidak terjadi pada anak Anda, sebaiknya paksa dia untuk mengurangi makan makanan berlemak tinggi seperti gorengan dan berbagai macam makanan yang digoreng dengan minyak. Selain itu kurangi juga konsumsi fast food atau makanan cepat saji karena secara kandungan dan nutrisi makanan tersebut tidak baik untuk tubuh.
LIKE & SHARE
0 Response to "Risiko Terkena Penyakit Jantung Dimulai Saat Kecil"
Posting Komentar